Unordered List

6/recent/ticker-posts

Inilah Cara Bupati Hery Membantu Masyarakat Desa

 



RUTENG, GagasIndonesiasatu.com

ADA bermacam-macam cara dilakukan pemerintah Kab. Manggarai untuk mendorong masyarakat berusaha untuk terus meningkatkan kesejahteraan. Kali ini pemerintah Bupati Hery G.L Nabit  sebagai Bupati Manggarai menggalakan suatu progran kegiatan yang dinamakan TEKAD (Transformasi Ekonomi Kampung Terpadu). Progran ini diluncurkan pada, Kamis, 16 September 2021 di Hotel Revana, Ruteng, Nusa Tenggara Timur (NTT).  

Melalui laman face book milik Bupati Hery G.L Nabit juga sumber infokom pemda setempat, program TEKAD ini  memberdayakan masyarakat desa   untuk dapat berkontribusi pada tranformasi pedesaan. Menurut Bupati Hery, kebetulan tema pembangunan kabupaten  Manggarai  adalah meningkatkan infrastruktur  serta memajukan produktifitas.

Program TEKAD juga mengembangkan  strategi kesetaraan gender  dan inklusi  sosial untuk memastikan  bahwa kelompok – kelompok yang selama ini terpinggirkan memperoleh manfaat   dalam proses pembangunan.

Ada beberapa kelompok yang biasa tertinggal, misalnya kelompok pemuda, kaum perempuan, kaum difabel, orang dengan gangguan jiwa dan lanjut usia. Mudah-mudahan kelima kelompok yang selama ini terpinggirkan di Manggarai, juga boleh mendapatkan  manfaat dari program TEKAD ini.

Ia mengharapkan kepada ketua Tim Koordinasi Program TEKAD , Kepala Bappelitbang Kab. Manggarai beserta tim agar dapat bersinergi,  bukan saja sepuluh (10) perangkat daearah terkait  tetapi juga dengan pengelolaan program TEKAD, agar dapat mensikronkan  semua program ini bukan hanya RPJMD Kab. Manggarai tapi juga dengan RPJMD Gubernur  NTT  dan rencana kerja Presiden Joko Widodo.

“Agar secara cepat  dan tepat menyusun langkah – langkah strategis, sekaligus teknis yang dianggap perlu dalam rangka mengakselerasi inovasi program TEKAD pada 20 desa inti yang tersebar di 5 kecamatan,’’ jelas Bupati Hery  yang dilantik akhir Februari 2021.

Apabila kita semua bisa menyatukan langkah, maka kami yakin bahwa kerangka membangun dari desa menuju desa maju, daerah kuat dalam rangka Indonesia tumbuh dan tangguh dapat diwujudkan melalui mimpi masyarakat Manggarai yang maju, adil dan berdaya saing.  *** Konrad R. Mangu

Posting Komentar

0 Komentar