Tangerang, Gagas Indonesia Satu
Siswa-siswi SMA/SMK Setia Bhakti meriahkan acara di ajang Liga Pentas Seni (Pensi) yang diselengarakan di pusat perbelanjaan Tangcity - Kota Tangerang, Kamis (22 Februari 2024).
Acara dihadiri 500 an para pengunjung Tangcity termasuk Ketua Umum Badan Pengurus Boen Tek Bio (BTB), Ruby Santamoko S.Ag, MMPd, Direktur Utama Sekolah Buddhi Edy Kurniawan SE MM, Diektur Perguruan Setia Bhakti, Herlinawati , Kepala Bidang Pendidikan BTB CEcep Utoyo, ST, Kepala SMK Setia Bhakti Djoko
Suharto, S.Pd . Selain itu hadir pula kepala TK Confusius, SD, SMP dan SMA Setia Bhakti.
Ruby dalam sambutan mengatakan SMK Setia Bhakti merupakan lembaga pendidikan dibawah organisasi sosial keagamaan Boen Tek Bio. Lembaga ini dibentuk ada tahun 1912.
‘’Bukan hanya SMA/SMK tapi kami punya TK, SMP dan SMA, Perguruan Tinggi bahkan Pasca Sarjana,’’ katanya.
Dikatakan pentas seni yang merupakan kerja sama dengan pihak Tangcity sebagai sarana untuk menghibur warga masyarakat pengunjung. Selain itu keberadaan siswa -siswi SMA/SMK merupakan sarana sosailisasi bahwa BTB memiliki komitmen dalam dunia pendidikan. Ia menambahkan penampilan siswa-siswi dapat memberikan hiburan bagi seluruh masyarakat pengunjung.
Acara diawali dengan penampilan barongsai, doa pembuka dan lagu Indonesia Raya. Setelah sambutan -sambutan. Setelah itu pensi diisi dengan drama yang mengisahkan tentang Imlek.
Penampilan yang sangat menghibur adalah penampilan barongsai, wushu, tarian dan lagu-lagu. Para penonton termasuk sejumlah orangtua murid dari sekolah Setia Bhakti mengungkapkan merasa terhibur. “Saya suka penampilan wushu,’’ kata seorang pengunjung di sela-sela penampilan siswa siswi itu.
Kegiatan ini diisi dengan penyebaran brosur sekolah yang bertujuan mengenalkan lembaga pendidikan ini kepada seluruh masyarakat.
Konradus R. Mangu
keterangan foto
1. Ketua Umum BP BTB berfoto bersama panitia,
2.Ketua Umum BP BTB, Ruby Santamoko S.Ag, MMPd
3. Tarian dibawakan SMK Setia Bhakti
0 Komentar